One Earth School memfasilitasi setiap anak untuk mengembangkan keterampilan, kualitas pribadi dan potensi diri mereka lebih jauh, bukan hanya untuk hidup mereka sendiri, tetapi juga untuk kebaikan masyarakat dan seluruh dunia.
Berikut adalah prestasi dan penghargaan yang diraih oleh siswa One Earth School
Siswa SMP dan SMA Satu Bumi berpartisipasi dalam International Ramayana Festival 2019 yang diselenggarakan oleh The Indian Council for Cultural Relations, New Delhi & Pune (India).
Siswa SMP dan SMA Satu Bumi berpartisipasi dalam Lemuria World Record (disertifikasi oleh Cholan Book World of Records) secara virtual yang diselenggarakan oleh Majlis SIlambam Porr Kalai Malaysia 2021. Acara ini diikuti oleh 1.200 peserta dari 25 negara dengan menampilkan seni beladiri Tamil kuno seperti ‘Varmakkalari Adimurai‘ dan Silambam selama 12 jam 30 menit secara berkelanjutan tanpa jeda.
Siswa SMP dan SMA Satu Bumi berpartisipasi dalam Konvensi Virtual 2021 Parliament of World Religions dengan menampilkan persembahan berupa musik dan tarian, merayakan Budaya Sindhu Saraswati dari Persia Kuno hingga Papua.
I Gusti Agung Gede Raka Bajera Arcana (Siswa SMP Satu Bumi) sebagai peserta menembak 10 M Air Pistol Men Youth dalam kejuaraan menembak 62nd Perbakin Anniversary 2022.
I Gusti Agung Gede Raka Bajera Arcana (Siswa SMP Satu Bumi) sebagai peserta menembak 10 M Air Pistol Men Youth dalam kejuaraan menembak Prakasa Cup 2022.
Tahun
Selamat untuk semua siswa One Earth School atas prestasinya.
Jalan menuju kesuksesan diraih dengan kerja keras dan kebulatan tekad”.